Operasi Yustisi di Tambak Asri Berjalan Tertib & Lancar

avatar seputarperak.com

Seputarperak.com- Operasi yustisi yang digelar di wilayah Tambak Asri gang 27, Kelurahan Morokrembangan, berjalan tertib dan lancar.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Satpol PP Kecamatan Krembangan dan Linmas kelurahan pada Rabu malam, 8 Agustus 2018 ini mendapat pengawalan ketat dari personil Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Baca Juga: Tiga Pilar Wonokusumo Koordinasi Rencana Operasi Yustisi di Wilayah RW 13

Salah satu yang nampak hadir adalah Aiptu Mulyadi Herwoyo, selaku Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan.

Operasi yustisi ini dikhususkan untuk menjaring warga non permanen yang tidak memiliki identitas asli berupa KTP.

Baca Juga: Babinkamtibmas Ujung Koordinasi Operasi Yustisi Bersama Kelurahan

Seluruh penghuni rumah kos yang ada di gang 27 diperiksa satu persatu. Namun, kali ini, personil gabungan tidak berhasil mendapati warga non permanen yang tidak ber-KTP.

Diungkapkan Kompol Rendy Surya Aditama, SH, S.I.K, pihaknya menerjunkan Babinkamtibmas hanya sebagai pendamping dan pengaman jalannya kegiatan operasi yustisi.

Baca Juga: Babinkamtibmas Kenjeran Kawal Operasi Yustisi

“Operasi yustisi adalah tugas dari Kelurahan dan Kecamatan. Dalam hal ini kehadiran Babinkamtibmas hanyalah sebagai pendamping saja,” kata Rendy. (hum)

Editor : Redaksi

seputarperak.com horizontal

Berita Lainnya

seputarperak.com horizontal