Seputarperak.com- Himbauan jaga kerukunan disampaikan Aipda Farid, Babinkamtibmas Nyamplungan, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada warga Jalan Gili RT 03 RW 12.
Himbauan ini disampaikan Aipda Farid dalam kunjungannya, Senin pagi, 12 Agustus 2019.
Baca juga: Babinkamtibmas Takal Kedinding Sampaikan Himbauan Jaga Kerukunan & Anti Radikal
Saat itu kepada warga, Aipda Farid menyampaikan agar senantiasa hidup rukun dan menghindari konflik antar tetangga.
Mereka juga dihimbau agar selalu kompak dalam mencegah aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor). Termasuk juga dihimbau mewaspadai hadirnya orang-orang yang tidak dikenal.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, himbauan jaga kerukunan ini rajin disampaikan sebagai bagian dari upaya untuk menciptakan kondusifitas di masyarakat.
Baca juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Gelar Jumat Darling, Sampaikan Himbauan Patuh Protokol Kesehatan
“Tugas ini rutin dilakukan para Babinkamtibmas setiap kali sambang ke lingkungan masing-masing,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi