Pastikan Tahanan Sehat, Pengecekan Rutin Dilakukan Setiap Hari

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengecekan tahanan menjadi tugas penting bagi Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Dua kali dalam sehari, para tahanan dicek untuk memastikan tidak ada masalah kesehatan yang bisa berakibat fatal.

Seperti halnya yang dilakukan Jumat malam, 6 Juli 2018, usai dilaksanakannya apel serah terima petugas piket lama ke petugas piket baru.

Apel kali ini dipimpin Pawas Iptu Suwito, yang kemudian dilanjutkan dengan pengecekan ke ruang tahanan.

Satu persatu tahanan diabsen dan ditanya perihal keluhan kesehatannya, lalu diteruskan dengan mengecek kebersihan ruang tahanan.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Faisol Amir, pengecekan ini selain untuk memastikan kesehatan tahanan, juga untuk menghindari tahanan sakit akibat kurangnya kebersihan ruang tahanan.

“Untuk yang punya keluhan akan kami datangkan tim Urkes dari Polres buat melakukan pemeriksaan. Sedangkan untuk kebersihan ruang tahanan, disini kami buat piket begilir para tahanan sendiri. Jadi, yang dapat giliran harus membersihkan ruang tahanan itu. Intinya jangan sampai masalah kebersihan ini menjadi penyebab timbulnya penyakit. Kami ajak para tahanan untuk bertanggungjawab terhadap kebersihan lngkungan mereka sendiri,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru