Babinkamtibmas Perak Barat Sampaikan Pesan Kerukunan Dalam Program Rabu Narsis

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aipda Yanuri, Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di SMP Al Ikhlas, Jalan Tanjung Sadari dalam rangka melaksanakan Program Rabu Narsis.

Dalam kunjungannya, Rabu pagi, 21 Agustus 2019, Aipda Yanuri menyampaikan beberapa pesan positif kepada sejumlah pelajar setempat.

Baca juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sambang Murid-Murid TK Dalam Rangka Rabu Narsis

Salah satunya dia menyampaikan agar para pelajar senantiasa hidup rukun dengan sesama teman.

Baca juga: Sambang Sekolah, Babinkamtibmas Bulak Banteng Gelar Program Rabu Narsis

Selain itu mereka juga dinasehati agar selalu hormat kepada guru sebagai pengganti orangtua di sekolah serta menaati aturan sekolah, demi kelancaran proses belajar mengajar.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, semua Babinkamtibmas digerakkan untuk ikut melaksanakan Program Rabu Narsis.

Baca juga: Babinkamtibmas Kedung Cowek Sampaikan Pesan Rajin Belajar di Program Rabu Narsis

“Melalui program ini kami berupaya menjalin kedekatan dengan anak-anak sekolah. Ini merupakan salah satu Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang rutin kami lakukan setiap Hari Rabu,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru