Polsek Kenjeran Patroli Pemukiman di Malam Hari, Antisipasi Kriminalitas 3C

seputarperak.com

Seputarperak.com- Patroli malam dilakukan personil Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di pemukiman Jalan Taman Kali Kedinding, Rabu, 21 Agustus 2019.

Kegiatan ini ditujukan untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, terutama 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C

Saat itu personil Polsek Kenjeran sempat menemukan anak-anak muda yang sedang berpesta minuman keras (miras).

Baca juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C

Mereka langsung diberikan teguran, agar tidak lagi mengulangi perbuatannya dan dilakukan penyitaan miras yang digunakan untuk berpesta.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, kegiatan patroli malam dilakukan rutin di semua pemukiman yang ada di wilayahnya, sebagai bagian dari pengamanan wilayah.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal

“Tugas patroli malam ini juga kami lakukan untuk memberi jaminan rasa aman kepada masyarakat,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru