Seputarperak.com- Patroli terus dilakukan personil Satsabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam rangka menjaga keamanan di wilayahnya. Semua tempat yang rawan terjadi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) terus dipantau.
Diantaranya seperti yang dilakukan personil Satsabhara di pergudangan Kalimas Baru, Senin malam, 26 Agustus 2019.
Baca juga: Anggota Satsabhara Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Kepada Pengunjung Pelabuhan GSN
Saat itu sambil terus memantau situasi di sekeliling lokasi pergudangan, personil Satsabhara juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para pekerja dan penjaga gudang.
Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Perbankan, Antisipasi Kriminalitas 3C
Mereka diminta agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal dan khusus pada penjaga gudang diminta untuk rutin melakukan kontrol keliling, minimal setiap satu jam sekali.
Menurut Kasat Sabhara Polres Pelabuhan Tanjung Perak, AKP Heru Purwandi, SH, kegiatan patroli dilakukan rutin setiap hari di semua tempat yang berpotensi menjadi sasaran 3C.
Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Patroli Bareng Sekuriti Pelindo di Pasar Ujung, Sampaikan Pesan 3M
“Termasuk di jalan-jalan sepi dan rawan tindak kriminalitas jambret atau begal motor, kami selalu melakukan patroli,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi