Panit Binmas Polsek Asemrowo Sampaikan Binluh Bahaya Narkoba Ke Pelajar SMA

seputarperak.com

Seputarperak.com- Bimbingan dan penyuluhan (Binluh) bahaya narkoba disampaikan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada beberapa siswa SMA Tanwir di Jalan Sekolahan.

Binluh ini disampaikan Kamis siang, 26 September 2019, bertempat di Musholah sekolah.

Baca juga: Cegah Pengaruh Radikalisme, Polres Tanjung Perak Beri Seruan Lewat Spanduk-Spanduk

Saat itu kepada murid-murid, Ipda Eko menyampaikan tentang dampak buruk narkoba bagi kesehatan.

Baca juga: Babinkamtibmas Sidotopo Wetan Sampaikan Penyuluhan 3M di Acara Rapat Warga

Selain itu penyalahgunaan narkoba juga dapat menyeret mereka ke dalam penjara dengan hukuman berat.

Menurut Kapolsek Asemrowo, Kompol Nur Suhud, binluh bahaya narkoba ini disampaikan sebagai upaya menekan peredaran narkoba di wilayahnya.

Baca juga: Polres Tanjung Perak Pasang Spanduk Seruan Anti Radikalisme di Jalan Perak Barat

“Disamping itu juga untuk mencegah remaja dan anak-anak sekolah, supaya mereka tidak ikut-ikutan mengkonsumsi narkoba,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru