Seputarperak.com- Pesan positif disampaikan Aiptu Heru Winarto, Babinkamtibmas Perak Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada siswa-siswi SMA Barunawati, Sabtu pagi, 28 September 2019.
Saat itu kepada murid-murid SMA Barunawati disampaikan agar tidak terpengaruh oleh seruan ikut aksi unjuk rasa pada tanggal 30 September 2019 di DPRD yang marak muncul di media sosial.
Mereka diminta lebih fokus belajar demi meraih prestasi yang baik, yang dapat membanggakan keluarga.
Baca juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sampaikan Pesan Positif Bahaya Bermain Petasan
Selain itu juga disampaikan Aiptu Heru agar para murid selalu menjalin kerukunan sesama teman dan tidak melawan guru.
Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pesan positif, termasuk himbauan tidak terlibat aksi demo terus disampaikan melalui para Babinkamtibmas.
Baca juga: Babinkamtibmas Sukolilo Baru Kawal Kunjungan Anggota Ditpolair Polda Jatim Ke Kampung Nelayan
“Melalui himbauan ini kami berupaya menciptakan kondusifitas di masyarakat,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi