Jaga Keamanan Wilayah, Polsek Semampir Rajin Sampaikan Pesan Kamtibmas

seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk mengamankan wilayahnya, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rajin menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga.

Seperti yang dilakukan Aiptu Muhadi Purnomo, Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak saat menemui warga RT 08 RW 06 Jalan Sidotopo Kidul, Sabtu siang, 9 Nopember 2019.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur, Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan Pemukiman

Warga dihimbau untuk selalu berhati-hati menjaga keamanan barang-barang berharganya, termasuk sepeda motor agar tidak menjadi sasaran aksi pelaku kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Sambang Pos Kamling, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Disamping itu warga juga dihimbau untuk waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal dan tidak segan menegur jika melihat ada hal-hal yang mencurigakan.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, pesan kamtibmas ini rutin disampaikan para Babinkamtibmas setiap kali sambang ke pemukiman.

Baca juga: Panit Sabhara Polsek Semampir Sampaikan Pesan Waspada Curanmor Kepada Petugas Parkir

“Melalui pesan ini kami berharap masyarakat menjadi lebih berhati-hati, karena tindak kriminalitas bisa terjadi kapan saja tanpa disangka-sangka,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru