Babinkamtibmas Bongkaran Ingatkan Masyarakat Untuk Cegah Kebakaran

seputarperak.com

Seputarperak.com- Himbauan cegah kebakaran disampaikan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada pengunjung warung di Jalan Stasiun Kota, Minggu pagi, 10 Nopember 2019.

Saat itu para pengunjung warung diminta untuk berhati-hati ketika beraktivitas dnegan api.

Baca juga: Percepat Penanggulangan Karhutla, Kapolri Launching ASAP Digital Nasional

Termasuk dihimbau tidak membuang puntung rokok yang masih menyala sembarangan, karena hal ini dapat memicu terjadinya kebakaran.

Baca juga: Sambang Ibu-Ibu Babinkamtibmas Perak Timur Sampaikan Pesan Waspada Bahaya Kebakaran

Disamping itu mereka juga diminta untuk tidak bakar-bakar sampah, mengingat udara yang panas saat ini bisa mengakibatkan api cepat menyebar dan mengakibatkan kebakaran.

Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, himbauan cegah kebakaran ini rutin disampaikan melalui para Babinkamtibmas.

Baca juga: Panit Binmas Polsek Semampir Titip Pesan Waspada Kebakaran Ke Ibu-Ibu Jatisrono

“Kami berusaha mencegah agar tidak sampai terjadi kebakaran di wilayah hukum Polsek Pabean Cantikan, yang dapat merugikan masyarakat,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru