Babinkamtibmas Pabean Cantikan Sambang Pemilik Toko, Titip Pesan Waspada Pencurian

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pesan kamtibmas disampaikan Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada H Saruji, pemilik toko kelontong di Jalan Kebalen Timur, Rabu sore, 13 Nopember 2019.

Saat itu kepada H Saruji disampaikan agar selalu waspada terhadap pengunjung, karena tidak menutup kemungkinan ada diantaranya yang berniat melakukan pencurian.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Dalam kesempatan itu juga disampaikan agar H Saruji waspada terhdap kemungkinan adanya pembayaran menggunakan uang palsu.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Terakhir dia menghimbau H Saruji untuk selalu rukun dengan warga di lingkungannya, sehingga tercipta suasana yang tenang dan kondusif.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pesan kamtibmas rajin disampaikan kepada warga, sebagai bagian dari upaya pengamanan wilayah.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Melalui pesan ini kami berharap warga menjadi lebih berhati-hati sehingga tindak kriminalitas dapat dicegah,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru