Seputarperak.com- Pembinaan dan latihan (Binlat) untuk calon peserta pendaftaran Polri digelar Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Sabtu pagi, 23 Nopember 2019.
Kegiatan yang dimulai pada pukul 07.00 hingga pukul 10.00 ini digelar di lapangan Prapat Kurung.
Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian
Hadir dalam kesempatan itu sebanyak 64 orang peserta. Mereka dilakukan pengecekan tekanan darah oleh Urkes Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca juga: Home Care Vaksin Digelar Polres Tanjung Perak di Kelurahan Bongkaran
Setelah dinyatakan tekanan darahnya normal, para peserta Binlat diminta berlari selama 12 menit, disusul dengan shit up dan push up, sebelum kemudian dilakukan pengecekan tekanan darah lagi.
Menurut Kabag Sumda Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Hj Budi Idayati, Binlat ini ditujukan untuk memberikan pengajaran kepada para calon peserta pendaftaran Polri, agar mereka mengetahui apa saja tahapan-tahapan seleksi yang nantinya harus mereka jalani.
Baca juga: Urkes Polres Tanjung Perak Cek Kesehatan Tahanan
“Ada tes lari, push up dan shit up. Semua itu nantinya akan mereka jalani saat seleksi sebenarnya. Dalam Binlat ini kami juga melakukan itu agar para peserta nantinya benar-benar siap saat menjalani seleksi, sehingga kemungkinan lulus semakin besar,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi