Babinkamtibmas Sidotopo Sambang Pemukiman, Titip Pesan Waspada 3C

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Aiptu Muhadi Purnomo, Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di RT 01 RW 03 Kelurahan Sidotopo, Minggu malam, 24 Nopember 2019.

Saat itu kepada beberapa warga disampaikan agar selalu berhati-hati menjaga barang-barang berharganya, jangan sampai menjadi sasaran pelaku 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Warga juga diminta waspada terhadap setiap orang yang tidak dikenal yang masuk ke lingkungan mereka.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Ini karena bukan tidak mungkin jika diantaranya ada yang berniat melakukan tindak kriminalitas 3C.

Diterangkan Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, pesan kamtibmas rajin disampaikan kepada warga, sebagai bagian dari pengamanan wilayah.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Tugas ini rutin dilakukan para Babinkamtibmas setiap kali melakukan kunjungan ke masyarakat di lingkungan masing-masing,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru