Babinkamtibmas Dupak Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Sampaikan Waspada Orang Tak Dikenal

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Bripka Busaryanto, Babinkamtibmas Dupak, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak ke pemukiman Bangunrejo, Kamis malam, 12 Desember 2019.

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka patroli malam, untuk mengantisipasi tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta kerawanan-kerawanan lainnya.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Dalam patroli tersebut, selain melakukan pemantauan, Bripka Busaryanto juga menemui warga yang sedang mengadakan kegiatan siskamling, untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Mereka diminta agar selalu waspada terhadap kehadiran orang-orang yang tidak dikenal dan tidak segan menegur jika melihat ada hal-hal yang mencurigakan.

Diterangkan Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, kegiatan patroli malam di pemukiman merupakan bagian dari upaya pengamanan wilayah.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Tugas ini rutin kami laksanakan setiap malam di semua pemukiman yang ada di wilayah hukum Polsek Krembangan,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru