Seputarperak.com- Untuk memastikan kesehatan para tahanan, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak mengadakan pengecekan rutin setiap hari.
Diantaranya dilakukan pada Sabtu pagi, 21 Juli 2018, usai pelaksanaan apel di halaman Mapolsek.
Pengecekan tahanan kali ini dipimpin oleh Ipda Saiful yang diikuti oleh sejumlah petugas piket pagi.
Sebanyak 15 orang tahanan diabsen satu persatu dan ditanya mengenai keluhan kesehatan yang mereka rasakan.
Setelah pengecekan dan dipastikan tidak ada tahanan yang memiliki keluhan sakit, pengecekan dilanjutkan pada barang-barang bawaan tahanan. Semuanya diperiksa untuk memastikan tidak ada barang berbahaya yang disimpan.
Kapolsek Semampir, Kompol Naufil mengaku, pengecekan ini utamanya adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan tahanan. J
“Jangan sampai ada tahanan yang sakit dan kami tidak tahu. Karena itulah, pengecekan terus dilakukan setiap dua kali sehari, yaitu pagi dan malam,” terangnya.
Selain itu pengecekan juga ditujukan untuk memastikan kelengkapan jumlah tahanan alias tidak ada yang kabur atau melarikan diri. (hum)
Editor : Redaksi