Babinkamtibmas Nyamplungan Bareng Koramil, Lakukan Pengamanan Gereja

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan kebaktian dilakukan Aipda Farid, Babinkamtibmas Nyamplungan, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Gereja Bethel Tabernakel Immanuel, Jalan Panggung, Minggu sore, 15 Desember 2019.

Kegiatan ini ditujukan untuk mencegah tindak kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor) serta kerawanan lainnya yang dapat mengganggu kelancaran ibadah.

Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Selain Aipda Farid, saat itu pengamanan juga dilakukan oleh personil Koramil Pabean Cantikan dan Babinsa.

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Untuk kebaktian berlangsung mulai pukul 15.00 yang diikuti sebanyak 45 orang jemaat di bawah pimpinan Pendeta Bapak Stevanus.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, pengamanan ini merupakan wujud pelayanan kepada masyarakat, khususnya umat Nasrani yang sedang melaksanaan ibadah.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Kami berusaha mencegah hal-hal negatif yang bisa mempengaruhi kelancaran kebaktian,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru