Kapolsek Krembangan Pimpin Acara Cangkrukan Senin Militan Bersama Warga Perak Barat

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kegiatan cangkrukan digelar Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Jalan Ikan Sepat RT 03 RW 04, Kelurahan Perak Barat, Senin malam, 16 Desember 2019.

Acara ini dipimpin Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, yang dimulai pada pukul 19.30.

Baca juga: Kapolsek Asemrowo Gelar Cangkrukan Bahas Pendirian Kampung Tangguh Semeru

Saat itu puluhan warga hadir untuk mengikuti kegiatan ini. Termasuk para pengurus kampung dan tokoh masyarakat.

Beberapa personil Polsek Krembangan juga ikut hadir. Diantaranya seperti Aipda Yanuri, Babinkamtibmas Perak Barat.

Sementara dari perwakilan instansi samping, diantaranya turut hadir kepala Kelurahan Perak Barat, Wadanramil Krembangan dan staf kecamatan.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Krembangan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada puluhan warga yang hadir. Diantaranya menghimbau warga untuk lebih meningkatkan kamtibmas di lingkungannya.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Sosialisasikan SPKT Door To Door di Acara Cangkrukan Senin Militan

Selain itu juga disampaikan himbauan anti hoax. Dimana warga diminta tidak mudah terhasut oleh berita-berita negatif di media sosial, terutama yang bermuatan SARA (Suku, Agama, Ras dan Adat).

“Sekarang ini banyak berita-berita bohong atau hoax yang sengaja dibuat untuk memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat,” jelasnya.

Pada kesempatan itu juga disampaikan program SPKT door to door yang dibuat Polres Pelabuhan Tanjung Perak untuk memudahkan masyarakat dalam mengurus surat laporan kehilangan dokumen, seperti KTP, KK, akte kelahiran dan buku nikah.

Dengan adanya program ini warga tidak perlu lagi repot-repot datang ke Polsek Krembangan untuk mengurus surat laporan kehilangan dokumen yang diperlukan.

Baca juga: Kapolsek Krembangan Titip Pesan Kamtibmas Dalam Kegiatan Cangkrukan Senin Militan

Mereka cukup menelepon ke nomor 081918600000 dan petugas operator SPKT door to door akan datang sendiri ke rumah untuk membuatkan surat laporan kehilangan dokumen yang dibutuhkan itu.

“Layanan ini sama sekali tidak dipungut biaya atau gratis. Bahkan selain di rumah, petugas operator SPKT door to door juga bisa didatangkan di pasar, tempat kerja atau dimana saja selama masih berada di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak,” terangnya.

Kegiatan cangkrukan ini merupakan bagian dari wujud pelaksanaan Program Senin Militan, salah satu diantara enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru