Seputarperak.com- Himbauan anti radikal disampaikan Aiptu Choifin, Babinkamtibmas Kenjeran, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada jamaah dan takmir Masjid Al Idris di Jalan Tambak Deres, Jumat siang, 27 Desember 2019.
Himbauan ini disampaikan dalam rangka melaksanakan Program Jumat Darling, salah satu diantara enam Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
Baca juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Sampaikan Larangan Mudik di Program Jumat Darling
Saat itu kepada usai pelaksanaan Sholat Jumat, Aiptu Choifin menemui beberapa jamaah dan takmir masjid.
Dia menyampaikan agar mereka tidak terpengaruh oleh ajaran radikal yang hendak memecah belah persatuan dan kesatuan di masyarakat.
Apalagi paham radikal jelas-jelas menyebarkan kebencian terhadap umat beragama lain dan senang menyebarkan berita-berita bohong alias hoax melalui media sosial.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, Program Jumat Darling rajin dilsanakan di tempat-tempat ibadah di seluruh wilayahnya. Termasuk di masjid-masjid.
Baca juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Gelar Jumat Darling, Sampaikan Himbauan Patuh Protokol Kesehatan
“Program ini rutin kami isi dengan menyampaikan pesan-pesan positif. Termasuk pesan anti radikalisme,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi