Maksimalkan Kinerja, Personil Piket Pospam Polsek Krembangan Rutin Dilakukan Pergantian

seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk memaksimalkan kinerja pengamanan Pospam Natal dan Tahun Baru, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin melakukan pergantian personil piket setiap jam 8 pagi dan jam 8 malam.

Seperti yang dilakukan pada Minggu pagi, 29 Desember 2019, dimana dilaksanakan apel pergantian personil piket penjagaan Pospam oleh Kapospam AKP Anang Singgih, yang sekaligus Kanit Sabhara Polsek Krembangan.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pergantian Personil Piket Pospam Jalan Bunguran

Dalam kegiatan ini Kapospam juga menyampaikan arahan untuk mendukung kinerja personil.

Baca juga: Urkes Polres Tanjung Perak Cek Kesehatan Personil Pospam

Diantaranya disampaikan agar kebersihan Pospam terus diperhatikan dan bila merasa sakit, para personil segera memeriksakan kondisinya ke Urkes Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pengamanan terus dilakukan di Pospam yang berlokasi di Jalan Tanjung Sadari ini.

Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pengamanan Pospam Operasi Lilin Semeru di Kenpark

“Tujuan didirikannya Pospam ini tak lain untuk mengamankan Natal dan Tahun Baru. Kami tidak ingin kecolongan sampai terjadi hal-hal negatif. Untuk itulah para personil yang bertugas harus benar-benar maksimal. Dan jika ada yang sakit sehingga mengganggu tugasnya, akan kami lakukan pergantian,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru