Melatih Kedisiplinan Para Murid Lewat Pelaksanaan PBB

seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk melatih kedisiplinan siswa dan siswinya, pihak SMP Bina Karya di Jalan Tambak Asri mengadakan pelatihan baris berbaris (PBB). Kegiatan ini dipimpin Babinkamtibmas Morokrembangan, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Pelaksanaan PBB ini dilakukan Selasa pagi, 24 Juli 2018 di halaman sekolah SMP Bina Karya.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Saat itu, Aiptu Mulyadi Herwoyo selaku Babinkamtibmas Morokrembangan, melatih para murid kelas 9 atau kelas 3 SMP.

Diharapkan dengan adanya pelatihan ini, para murid semakin disiplin dan mengerti tentang aturan baris berbaris.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Apalagi kelak mereka juga akan naik ke jenjang SMA, dimana sangat rawan pergaulan bebas dan kenakalan remaja.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Rendy Surya Aditama, SH, S.I.K, lewat pelaksaaan PBB ini, harapan pihak sekolah kelak murid-muridnya bisa terhindar dari pergaulan yang negatif.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Karena melalui PBB ini mereka dilatih disiplin. Tidak hanya disiplin waktu saja, diharapkan para murid juga disiplin dalam segala hal,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru