Babinkamtibmas Bongkaran Sambang Juru Parkir, Titip Pesan Waspada Curanmor

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pesan kamtibmas disampaikan Aiptu Made Suarthana, Babinkamtibmas Bongkaran, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Bapak Hosen selaku petugas parkir di Pertokoan Bibis Megah, Jalan Waspada, Jumat siang, 10 Januari 2020.

Saat itu kepada Bapak Hosen disampaikan agar selalu berhati-hati menjaga kendaraan milik para pengunjung pertokoan.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur, Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Petugas Keamanan Pemukiman

Jangan sampai menjadi sasaran tindak kriminalitas, termasuk aksi Curanmor yang marak terjadi dimana-mana.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Sambang Pos Kamling, Sampaikan Pesan Kamtibmas

Saat itu juga disampaikan agar Bapak Hosen tidak menarik biaya parkir melebihi ketentuan dan diwajibkan menggunakan seragam parkir untuk mencegah salah paham dan pertikaian dengan pemilik kendaraan.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Mellysa Amalia, SH, S.I.K, himbauan kamtibmas ini disampaikan sebagai bagian dari upaya menjaga kondusifitas di wilayahnya.

Baca juga: Panit Sabhara Polsek Semampir Sampaikan Pesan Waspada Curanmor Kepada Petugas Parkir

“Setiap kali sambnag ke warga, kami rajin menyampaikan himbauan kamtibmas,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru