Polsek Asemrowo Gelar Pelatihan Pemasangan Borgol Pada Pelaku Kejahatan Dalam Kamis Pak Polis

seputarperak.com

Seputarperak.com- Program Kamis Pak Polis digelar Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kamis pagi, 12 Maret 2020 di lapangan apel.

Program ini diisi dengan pelatihan teknik memborgol dan membekuk pelaku kejahatan yang dipimpin Iptu Sujito, Kanit Sabhara Polsek Asemrowo.

Baca juga: Polsek Asemrowo Gelar Baris Berbaris Dalam Program Kamis Pak Polis

Kegiatan pelatihan tersebut berlangsung usai apel pagi, yakni pukul 08.30 hingga pukul 09.30.

Baca juga: Polsek Asemrowo Gelar Pelatihan Beladiri Dalam Program Kamis Pak Polis

Selain teknik memborgol dan membekuk pelaku kejahatan, saat itu Iptu Sujito juga menunjukkan kepada para personil bagaimana melakukan penggeledahan badan terhadap orang-orang yang dicurigai membawa barang terlarang, seperti narkoba, senjata tajam dan senjata api.

Menurut AKP Hari Kurniawan, Kapolsek Asemrowo, Program Kamis Pak Polis ini merupakan bagian dari Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang rutin dilaksanakan setiap Kamis.

Baca juga: Satsabhara Polres Tanjung Perak Gelar Latihan Senam Borgol Dalam Program Kamis Pak Polis

“Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan kemampuan personil guna membentuk anggota yang benar-benar profesional,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru