Babinkamtibmas Sukolilo Baru Sosialisasikan Pencegahan Penyebaran Virus Corona

seputarperak.com

Seputarperak.com- Sosialisasi pencegahan penyebaran virus corona disampaikan Aipda Dhanu Kriswana, Babinkamtibmas Sukolilo Baru, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada Bapak H Yoyok, tokoh masyarakat (tomas) warga RT 03 RW 03, Kamis pagi, 19 Maret 2020.

Saat itu Aipda Dhanu menyampaikan agar Bapak H Yoyok rajin menjaga kebersihan untuk mencegah penularan virus corona.

Baca juga: Babinkamtibmas Wonokusumo Dampingi Camat Semampir Sosialisasikan Pencegahan Covid-19

Dia juga dihimbau rajin mencuci tangan dan menghindari sebisa mungkin kontak dengan orang lain.

Termasuk menghindari keramaian seperti mall atau pasar jika tidak ada keperluan yang mendesak.

Baca juga: Kanit Binmas Polsek Krembangan Sosialisasikan Penerapan Protokol Kesehatan

Selain itu Aipda Dhanu menghimbau agar Bapak H Yoyok ikut menyosialisasikan kepada warga agar senantiasa hidup bersih demi mencegah tertular virus corona.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol Esti Setija Oetami, SH, sosialisasi pencegahan penyebaran virus corona rajin dilakukan ke masyarakat.

Baca juga: Babinkamtibmas Krembangan Utara Sampaikan Himbauan Penggunaan Masker

“Sosialisasi ini kami lakukan melalui para Babinkamtibmas kepada warga di lingkungan masing-masing. Kami berharap dengan seringnya dilakukan sosialisasi, dapat mencegah warga di wilayah hukum Polsek Kenjeran tertular virus corona,” ungkapnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru