Babinkamtibmas Krembangan Utara Beri Penyuluhan Cegah Tawuran Ke Remaja Pasar Babaan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Penyuluhan untuk mencegah tawuran disampaikan Aiptu M Yasin, Babinkamtibmas Krembangan Utara, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada sejumlah remaja warga Jalan Pasar Babaan.

Dalam kunjungannya Jumat malam, 20 Maret 2020, Aiptu M Yasin menyampaikan agar para remaja tersebut tidak ikut-ikutan geng tawuran yang kerap membuat resah masyarakat.

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Mereka juga dihimbau untuk tidak bergaul dengan teman-teman yang nakal yang bisa menyeret melakukan perbuatan negatif.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Termasuk himbauan agar tidak melakukan aksi ngelem (mabuk dengan menghirup uap lem fox), karena dapat merusak kesehatan.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Mellysa Amalia, SH, S.I.K, penyuluhan cegah tawuran antar geng ini rajin disampaikan di kampung-kampung.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Tidak hanya kepada anak-anak remaja. Kami juga rajin memberikan penyuluhan kepada orang-orangtua untuk lebih mengawasi pergaulan anak-anaknya, jangan sampai ikut menjadi anggota geng,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru