Seputarperak.com- Sosialisasi Operasi Keselamatan Semeru 2020 disampaikan anggota Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada puluhan sopir angkot dan kernet yang ditemui di Terminal Ampel, Kamis siang, 16 April 2020.
Kegiatan ini juga diikuti anggota Urkes Bagsumda Polres Pelabuhan Tanjung Perak yang menyampaikan tentang pencegahan penularan virus corona.
Baca juga: Polsek Kenjeran Bagikan Masker Gratis di Pasar Surya Jalan Nambangan
Dalam kesempatan itu, anggota Satlantas menyampaikan agar para sopir dan kernet angkot selalu berhati-hati dalam bekerja, termasuk menaati peraturan lalu lintas demi keselamatan diri sendiri dan orang lain.
Mereka juga dihimbau untuk tidak kebut-kebutan dan tidak melanggar rambu, apalagi sampai nekat melawan arus.
Sementara anggota Urkes menyampaikan agar para sopir dan kernet saat ini membekali diri dengan masker setiap bekerja, supaya terhindar dari penularan virus coroona.
Selain itu mereka juga dihimbau mengindari kontak fisik dan mengatur jarak tempat duduk antar penumpang untuk mencegah penyebaran virus corona. Minimal antar penumpang satu meter.
Usai menyampaikan sosialisasi kepada sekitar 40 orang sopir dan kernet, anggota Satlantas dan Urkes membagikan sarana kontak berupa jas hujan kepada enam orang perwakilan yang paling aktif berinteraksi selama sosialisasi berlangsung.
Baca juga: Libatkan Sosok Gajah Mada dan Tribuana Tunggadewi, Polresta Mojokerto Sosialisasikan Prokes
Menurut Wakapolres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si, kegiatan sosialisasi Operasi Keselamatan Semeru 2020 ini disampaikan sebagai upaya menekan angka kecelakaan.
“Sosialisasi ini juga kami barengi dengan sosialisasi pencegahan penyebaran virus corona, yang saat ini telah menjadi wabah di Indonesia, agar masyarakat menjadi lebih berhati-hati dan jaga kebersihan, supaya tidak tertular,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi