Seputarperak.com- Patroli di warung kopi (Warkop) dan café terus dilakukan Polsek Asemrowo, Polres Pelabuhan Tanjung Perak dalam rangka menekan penyebaran virus corona atau Covid-19.
Seperti yang dilakukan personil Unit Lantas, Unit Sabhara dan Unit Reskrim Polsek Asemrowo, Sabtu malam, 25 April 2020.
Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Patroli dilakukan di tiga tempat, masing-masing adalah Warkop Like Coffee di Jalan Dupak Rukun, Warkop Naffis di Jalan Dupak Rukun dan Warkop Pojok di Jalan Margomulyo,
Dalam kegiatan ini personil Polsek Asemrowo menyampaikan kepada para pengunjung agar tidak berlama-lama nongkrong dan segera pulang ke rumah.
Baca juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
Mereka juga dihimbau untuk menjaga jarak minimal satu meter, agar tidak tertular virus corona atau Covid-19 yang saat ini telah menjadi wabah di Indonesia.
Diterangkan Kapolsek Asemrowo, AKP Hari Kurniawan, kegiatan patroli di Warkop dan Café ini dilaksanakan rutin setiap hari, termasuk di waktu malam.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal
“Melalui patroli dan himbauan ini kami berharap warga mengikuti anjuran pemerintah pusat untuk tetap di rumah agar mereka aman dari virus corona,” jelasnya. (hum)
Editor : Redaksi