Seputarperak.com- Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Ganis Setyaningrum bersama instansi samping melakukan rapat koordinasi (Rakor) terkait pelaksanaan Operasi Aman Nusa II Semeru di Ruang Aula Gapura Surya Nusantara (GSN), Kamis pagi, 21 Mei 2020.
Rakor ini diikuti pula oleh Wakapolres Kompol Ahmad Faisol Amir, S.I.K, M.Si bersama Bapak Dahri selaku KSOP Otoritas Pelabuhan, Bapak Wisnu Dirlala serta perwakilan Pelindo III dan KKP.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Hadiri Rakor Serbuan Vaksin di Balai Kota Surabaya
Rakor tersebut membahas masalah pengamanan arus mudik, sekaligus percepatan penanganan Covid-19.
Usai rapat, Kapolres bersama seluruh perwakilan yang hadir melakukan peninjauan pelaksanaan check point di pintu masuk Dermaga GSN.
Saat itu Kapolres juga berpesan kepada para petugas di Check Point agar tetap menjalankan prosedur dalam melakukan pemeriksaan terhadap penumpang dan calon penumpang kapal.
Termasuk syarat-syarat yang ditetapkan bagi calon penumpang harus sesuai prosedur penanganan Covid-19.
Baca juga: Kapolres Tanjung Perak Ikut Rakor Pembahasan Tindak Lanjut Donor Plasma Konvalesen
Diterangkan Kapolres Rakor terus dilakukan bersama instansi terkait dalam pelaksanaan Operasi Aman Nusa II Semeru dan Penanganan Covid-19.
“Melalui Rakor ini kami ingin bisa memiliki satu visi dan misi yang sama, agar pelaksanaan Operasi Aman Nusa II Semeru dan Penanganan Covid-19 ini berjalan maksimal,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi