Panit Binmas Polsek Semampir Lakukan Pengamanan Sholat Idul Fitri

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan Sholat Idul Fitri (Sholat Ied) dilakukan personil Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Masjid Al Huda, Jalan Tenggumung Wetan, Minggu pagi, 24 Mei 2020.

Kegiatan ini diikuti beberapa personil, diantaranya Ipda Munir, Panit Binmas Polsek Semampir.

Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Saat itu para jamaah mengikuti protokol kesehatan, dengan tetap menggunakan masker.

Dalam kegiatan ini bertindak selaku khotib yaitu Ustad Zainal Arifin yang mengambil tema khotbah Arti Idul Fitri dan bertindak sebagai Imam yakni Ustad Saiful.

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Total jumlah jamaah yang hadir baik laki-laki maupun perempuan diperkirakan mencapai 500 orang.

Usai pengamanan ini, personil Polsek Semampir juga mengingatkan para jamaah yang beranjak pulang agar tidak terpengaruh oleh ajaran radikal.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, meski telah dihimbau melalui surat edaran walikota agar masjid-masjid tidak mengadakan Sholat Ied berjamaah, namun di wilayah Semampir beberapa masjid masih tetap melaksanakannya.

“Konsentrasi pengamanan kami di masjid-masjid yang mengadakan Sholat Ied. Namun, tetap kami pantau agar para jamaah menggunakan masker. Ini sudah ketentuan yang tidak bisa ditawar-tawar,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru