Kapolsek Kenjeran & Camat Bagikan Masker Ke Kampung Tangguh Takal Kedinding

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kapolsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kompol Esti Setija Oetami, SH melakukan kunjungan ke Kampung Tangguh Semeru RW 01 Jalan Kedinding Lor, Kelurahan Tanah Kali (Takal) Kedinding, Rabu malam, 10 Juni 2020.

Kedatangan Kapolsek Kenjeran ini juga didampingi Camat Kenjeran, Ibu Henny  dalam rangka memberikan bantuan masker dan ember.

Baca juga: Urkes Polres Tanjung Perak Bagikan Masker Gratis Ke Personil di Polsek-Polsek Jajaran

Saat itu beberapa ember dan puluhan maske diberikan cuma-cuma untuk keperluan pelaksanaan Kampung Tangguh, yang diterima sendiri oleh ketua RW didampingi para pengurus RW.

Dalam kegiatan ini Kompol Esti juga menyampaikan arahan, agar para pengurus RW yang sekaligus menjadi anggota tim Kampung tangguh, tetap semangat bertugas untuk menerapkan protokol kesehatan dalam pananganan Covid-19.

Baca juga: Babinkamtibmas Takal Kedinding Serahkan Bantuan Masker Untuk Warga Kampung Tangguh

Dia juga berharap agar bantuan yang diberikan, benar-benar dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

Menurut Kompol Esti saat ditemui wartawan, kedatangannya bersama kepala Kecamatan Kenjeran ini merupakan bentuk kepedulian terhadap Kampung Tangguh, yang telah ikut membantu pemerintah dalam upaya memutus rantai penyebaran virus corona.

Baca juga: Babinkamtibmas Bongkaran Berikan Bantuan Masker Gratis Ke Kampung Tangguh

“Kami juga menyalurkan bantuan beras ke lumbung pangan Kampung Tangguh RW 01 Takal Kedinding, melalui Babinkamtibmas,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru