Seputarperak.com- Teguran disampaikan personil Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada para pedagang di sepanjang Jalan Dukuh, Sabtu siang, 18 Juli 2020.
Mereka diingatkan untuk tidak berjualan hingga ke badan jalan, karena dapat mengganggu kelancaran lalu lintas.
Baca juga: Babinkamtibmas Bongkaran Sampaikan Pesan Jaga Ketertiban Ke Penarik Becak
Selain itu para pedagang juga dihimbau untuk humanis terhadap calon pembeli, guna mencegah konflik yang tidak diharapkan.
Baca juga: Babinkamtibmas Bongkaran Sambang Pekerja Ekspedisi Sampaikan Pesan Jaga Ketertiban
Dalam kunjungannya, personil Polsek Pabean Cantikan juga mengingatkan agar selalu memakai masker guna mencegah penyebaran Covid-19 atau virus corona.
Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, AKP Kadek Oka Suparta, menjaga ketertiban wilayah adalah salah satu tugas yang rutin dilakukan setiap hari.
Baca juga: Cegah Kemacetan, Babinkamtibmas Nyamplungan Sampakaian Pesan Tertib Parkir
“Kami terus berupaya menciptakan kondusifitas di masyarakat melalui berbagai cara. Termasuk menjaga ketertiban para pedagang di pinggir jalan,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi