Seputarperak.com- Operasi cipta kondisi (Cipkon) digelar Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, pada Kamis sore, 16 Agustus 2018 di kawasan Pos Lantas Suromadu.
Kegiatan ini diikuti total sebanyak 7 personil yang dipimpin langsung Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto.
Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Operasi Cipkon, Antisipasi Kendaraan Hasil Kejahatan
Untuk sasaran dari kegiatan operasi Cipkon ini yaitu pelanggaran lalu lintas, narkoba, senjata tajam, bahan peledak dan senjata api.
Dalam kegiatan ini, personil yang terlibat berasal dari gabungan Unit Lantas, Unit Sabhara dan Unit Reskrim.
Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Operasi Cipkon Diikuti Pemeriksaan Suhu Badan
Satu persatu kendaraan roda dua yang melintas diperiksa kelengkapan suratnya, termasuk SIM pengemudi dan STNK. Selain itu juga dilakukan pemeriksaan pada bagian jok motor.
Diungkapkan Kompol H Sucipto yang dikonfirmasi disela-sela pelaksanaan kegiatan ini, operasi tersebut merupakan upaya yang dilakukan oleh pihaknya, untuk menciptakan kondusifitas.
Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Operasi Cipkon Antisipasi Kendaraan Hasil Curanmor
“Disamping itu juga untuk menciptakan rasa aman di masyarakat. Untuk target yang kami jaring hanya roda dua alias sepeda motor,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi