Panit Binmas Polsek Krembangan Gelar Jumat Darling, Sampaikan Pesan Anti Radikalisme

seputarperak.com

Seputarperak.com- Program Jumat Darling dilaksanakan Ipda Eko Mustaghfirin, Panit Binmas Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Masjid Miftahul Ijtihad, Jalan Sedayu, Jumat siang, 7 Agustus 2020.

Kegiatan yang merupakan bagian dari Program Unggulan Polres Pelabuhan Tanjung Perak ini diisi dengan himbauan untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaan sholat berjamaah kepada takmir dan pengurus masjid.

Baca juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Sampaikan Larangan Mudik di Program Jumat Darling

Mereka juga dihimbau agar selalu waspada terhadap ajaran radikal, karena selalu berupaya mengadu domba dan menyebarkan kebencian terhadap kelompok atau umat beragama lain.

Baca juga: Gelar Jumat Darling, Panit Bimas Polsek Krembangan Sampaikan Himbauan Protokol Kesehatan & Jaga Kerukunan

Disamping itu Ipda Eko juga menyampaikan supaya takmir dan pengurus masjid tidak segan melaporkan jika mengetahui ada seseorang atau kelompok yang berupaya menyebarkan kebencian terhadap umat beragama lain, karena bisa jadi mereka adalah kelompok radikal.

Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Nur Suhud, Program Jumat Darling ini bertujuan untuk menyampaikan pesan-pesan positif di tempat-tempat peribadatan.

Baca juga: Panit Binmas Polsek Krembangan Gelar Jumat Darling, Sampaikan Himbauan Patuh Protokol Kesehatan

“Pesan-pesan positif ini kami harapkan dapat menjaga kondusifitas di masyarakat. Termasuk pesan anti radikalisme,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru