Seputarperak.com- Patroli objek vital kembali dilakukan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak pada Kamis malam, 23 Agustus 2018.
Salah satunya dilakukan di gerai ATM yang berlokasi di seputaran Samsat Kedinding, Kecamatan Kenjeran.
Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran, untuk mengantisipasi tindak kriminalitas. Termasuk diantaranya Curat, Curas dan Curanmor (3C).
Patroli mulai dilakukan pada pukul 22.00 hingga menjelang pagi, dimana situasi tetap aman dan tertib.
Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian
Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, kegiatan patroli ke objek vital ini terus dilakukan setiap hari, sebagai bagian dari upaya pengamanan wilayah.
“Tidak hanya gerai ATM. Kami juga rutin melakukan patroli ke kantor-kantor bank, SPBU, mini market, toko emas dan objek-objek vital lainnya,” terang Sucipto.
Dengan melaksanakan patroli rutin ke objek-objek vital, Sucipto yakin tindak kriminalitas bisa ditekan. (hum)
Editor : Redaksi