Polsek Semampir Kawal Kebaktian di Gereja HKBP Ujung

seputarperak.com

Seputarperak.com- Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melaksanakan pengamanan kegiatan kebaktian di Gereja HKBP Ujung, Jalan Wonosari Besar, Minggu pagi, 8 Nopember 2020.

Kebaktian rutin ini dimulai pada pukul 09.00, yang dihadiri oleh puluhan jemaat gereja HKBP Ujung.

Baca juga: Polsek Semampir Kawal Home Care Vaksin di Pasar Pegirian

Beberapa personil diterjunkan untuk melakukan pengamanan guna mengantisipasi kerawanan. Termasuk mencegah aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas dan Curanmor).

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Amankan Kebaktian Rutin Minggu Pagi

Saat itu pihak gereja menerapkan aturan protokol kesehatan. Termasuk mewajibkan para jemaat memakai masker dan menjaga jarak sosial.

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Aryanto Agus, kegiatan pengamanan dilakukan setiap ada kegiatan kebaktian.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Pengamanan Vaksinasi di Wonokusumo

“Dengan adanya pengamanan ini kami juga berupaya memberikan jaminan rasa aman pada masyarakat,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru