Patroli Toko Emas, Antisipasi Tindak Pencurian Bermodus Pura-pura Membeli

seputarperak.com

Seputarperak.com- Selain kantor bank dan gerai ATM, lokasi yang berpotensi menjadi sasaran tindak kriminalitas adalah toko emas.

Karena alasan itulah, Senin, 27 Agustus 2018 Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melakukan patroli ke toko emas Mahkota Jalan Pogot, Kelurahan Tanah Kali (Takal) Kedinding.

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli di Toko Emas, Sampaikan Waspada Pencurian

Patroli dilakukan oleh Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran, yang mengawali kegiatannya dengan memantau situasi di seputaran toko emas. Termasuk memantau para pengunjung toko emas yang tengah dilayani oleh para pegawai.

Usai melakukan pemantauan, personil Polsek Kenjeran menemui pemilik dan beberapa pegawai toko emas.

Baca juga: Polsek Krembangan Gelar Patroli di Mini Market, Sampaikan Himbauan Waspada Pencurian

Dalam kesempatan itu disampaikan himbauan agar para karyawan dan pemilik toko emas Mahkota, selalu mengawasi setiap pengunjung. Karena bisa jadi, salah satu dari mereka memiliki niat jahat untuk mencuri perhiasan dengan berpura-pura ingin membeli.

Dijelaskan Kompol H Sucipto, Kapolsek Kenjeran, melalui kegiatan ini, pihaknya berupaya untuk menjaga keamanan wilayah.

Baca juga: Sambang Wisata Kenpark, Polsek Kenjeran Lakukan Patroli Antisipasi 3C & Pelanggaran Protokol Kesehatan

“Patroli dan himbauan akan terus kami lakukan, agar tindak kriminalitas bisa ditekan. Ini merupakan kegiatan rutin setiap hari,” ucapnya. (hum)   

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru