Seputarperak.com- Kunjungan dilakukan Babinkamtibmas Tanah Kali (Takal) Kedinding, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di kediaman Bapak Supriadi, tokoh masyarakat yang sekaligus ketua RW 03 Jalan Kalilom.
Kegiatan yang dilaksanakan pada Selasa, 28 Agustus 2018 ini merupakan tindak lanjut dari Program Selasa Sambas, yang merupakan salah satu Program Unggulan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto, S.I.K, Msi.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Dalam kunjungannya, Aiptu Lagiman, Babinkamtibmas Takal Kedinding, Polsek Kenjeran menyampaikan himbauan agar Bapak Supriadi ikut membantu mensosialsiasikan kepada masyarakat di lingkungannya, supaya tidak terpengaruh dengan paham radikal.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu Bapak Supriadi juga dihimbau untuk menghidupkan kembali siskamling guna menghadapi maraknya tindak kriminalitas 3 C (Curat, Curas dan Curanmor).
Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, sebagai Polsek jajaran di Polres Pelabuhan Tanjung Perak, pihaknya akan terus mendukung setiap kebijakan Polres dan melaksanakan apa yang diperintahkan.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Setiap hari kami melaksanakan semua Program Unggulan Kapolres. Termasuk melalui peran Babinkamtibmas,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi