Babinkamtibmas Perak Timur Amankan Pembagian Bantuan Sembako

seputarperak.com

Seputarperak.com- Pengamanan pengambilan bantuan Sembako dilakukan Aiptu Marijono, Babinkamtibmas Perak Timur, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak di Toko Ida, Jalan Perlis Utara, Selasa pagi, 12 Januari 2021.

Saat itu terdapat 300 kepala keluarga yang mengambil bantuan Sembako di Toko Ida. Mereka adalah orang-orang yang memang sudah terdata dalam Program Keluarga Harapan (PKH).

Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan

Masing-masing orang mendapatkan bantuan 15 kilogram beras, 1/3 kilogram kacang hijau, 1/5 kilogram telor ayam dengan nilai total sebesar Rp 200.000.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi

Kendati mengantri, namun protokol kesehatan tetap diterapkan dan diawasi oleh Aiptu Marijono. Terutama penggunaan masker dan jaga jarak sosial.

Menurut Kapolsek Pabean Cantikan, pengamanan selalu dilakukan setiap ada kegiatan yang dihadiri banyak orang. Termasuk kegiatan pengambilan bantuan Sembako ini.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako

“Dengan adanya pengamanan kami berusaha mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Termasuk untuk memastikan penerapan protokol kesehatan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru