Seputarperak.com- Patroli mini market dilakukan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Jumat malam, 31 Agustus 2018. Kali ini patroli dilaksanakan di mini market Alfamart Jalan Randu.
Kegiatan ini dilakukan personil gabungan dari Unit Lantas dan Unit Sabhara Polsek Kenjeran.
Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C
Selain melakukan pemantauan di mini market yang buka 24 jam itu, personil Polsek Kenjeran juga menyampaikan himbauan antisipasi kriminalitas kepada beberapa karyawan Alfamart.
Mereka dihimbau agar meningkatkan pengawasan terhadap para pengunjung, khususnya di malam hari.
Baca juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C
Selain itu, para karyawan Alfamart Jalan Randu ini juga dihimbau untuk melapor segera, jika melihat ada tindak kriminalitas, agar pihak kepolisian bisa cepat mengambil tindakan, termasuk mengejar para pelaku.
Diterangkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, patroli ke mini market ini rutin dilaksanakan setiap hari.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Patroli Malam di Kantor Bank, Titip Pesan Waspada Orang Tak Dikenal
“Mulai pagi sampai malam, para personil Unit Lantas dan Unit Sabhara bergiliran mengadakan patroli ke mini market. Ini terus kami lakukan, sebagai upaya pengamanan wilayah,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi