Polsek Semampir Terus Sampaikan Himbauan Hidupkan Siskamling

seputarperak.com

Seputarperak.com- Kegiatan siskamling dianggap sebagai salah satu upaya tepat untuk menekan tindak kriminalitas. Karena itulah, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kini semakin meningkatkan himbauan siskamling.

Himbauan untuk menghidupkan siskamling ini disampaikan melalui para Babinkamtibmas.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bersam Anggota Polres Tanjung Perak Berikan Bantuan Sarana Kontak Untuk Kegiatan Siskamling

Salah satunya yang dilakukan Aiptu Hari Kurniawan, Babinkamtibmas Wonokusumo, Polsek Semampir, Senin, 3 September 2018.

Saat itu Aiptu Hari yang sambang ke kantor kelurahan, mengadakan koordinasi terkait siskamling bersama staf kelurahan, Babinsa Koramil Semampir serta ketua RW 06 atas nama Bapak H Zaenal Ishom.

Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Lakukan Patroli Malam di Pemukiman, Himbauan Aktifkan Siskamling

Dalam kesempatan itu, Aiptu Hari Kurniawan menyampaikan pesan supaya RW 06 segera dihidupkan siskamling.

Sementara terkait tekhnis pelaksanaannya Aiptu Hari Kurniawan meminta Bapak H Zaenah Ishom untuk membicarakan langsung dengan para pengurus RW dan juga tokoh-tokoh masyarakat.

Baca juga: Babinkamtibmas Morokrembangan Sampaikan Pesan Hidupkan Siskamling Kepada Pengurus Kampung

Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, melalui siskamling pihaknya yakin tindak kriminalitas dapat ditekan.

“Sekarang ini sudah jarang kampung yang mengadakan siskamling. Akhirnya sering terjadi tindak kriminalitas, terutama 3 C (Curat, Curas dan Curanmor). Untuk itulah, saat ini kami terus mengupayakan memberi himbauan agar siskamling kembali dihidupkan,” jelasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru