Seputarperak.com- Maraknya kejadian kebakaran, membuat Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak meningkatkan kewaspadaan dengan menyampaikan himbauan kepada masyarakat.
Seperti yang dilakukan Bripka Busaryanto, Babinkamtibmas Dupak, Polsek Krembangan saat mengunjungi kampung Dupak Pasar Baru gang 2, Kamis, 6 September 2018.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Saat itu Bripka Busaryanto menemui beberapa warga yang sedang bersantai, untuk menyampaikan beberapa himbauan terkait antisipasi kebakaran.
Salah satunya, warga diminta untuk tidak meninggalkan rumah saat kompor masih menyala, serta berhati-hati ketika memasak.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu warga juga dihimbau untuk mengecek listrik secara berkala, guna menghindari konsleting yang bisa menyebabkan kebakaran. .
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, kasus kebakaran yang beberapa kali terjadi di wilayah lain, membuat pihaknya perlu untuk waspada.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Karena itu kami terus menyampaikan himbauan kepada masyarakat, agar mereka tidak sembarangan bermain-main dengan api. Terutama saat memasak, jangan ditingalkan begitu saja. Harus ditunggui,” ungkapnya. (hum)
Editor : Redaksi