Seputarperak.com- Musim hujan akan segera tiba. Dan untuk mengantisipasi banjir, himbauan kebersihan disampaikan Babinkamtibmas Sidotopo, Polsek Semampir, Polres Pelabuhan Tanjung Perak
Dalam pertemuan dengan pihak kelurahan, satgas linmas dan DKRTH di Kecamatan Semampir, Aiptu Muhadi Syukur selamku Babinkamtibmas Sidotopo, menyampaikan himbauan agar ada sosialisasi terhadap masyarakat, terkait kebersihan. Termasuk larangan membuang sampah di sungai, selokan atau tempat-tempat sembarangan.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Hal ini untuk menghindari kebuntuan saluran air yang dapat menyebabkan masalah banjir yang tidak kunjung surut.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Pihak kelurahan, Satgas Linmas dan DKRTH diharap pro aktif memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait dampak buruk membuang sampah sembarangan itu.
Menurut Kapolsek Semampir, Kompol Naufil, masalah banjir memang menjadi persoalan setiap musim hujan. Hal ini disebabkan karena kecerobohan masyarakat yang membuang sampah di sungai dan selokan.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Untuk itulah, masyarakat perlu disadarkan. Tentunya lewat sosialisasi mengenai dampak membuang sampah di sungai dan selokan yang dapat berakibat banjir,” tuturnya. (hum)
Editor : Redaksi