Pendataan Penghunui Kos Untuk Antisipasti Terorisme

seputarperak.com

Seputarperak.com- Upaya pencegahan aksi terorisme di wilayah hukum Polres Pelabuhan Tanjung Perak, terus dilakukan oleh para personil Polres dan Polsek-Polsek jajaran.

Salah satunya seperti yang terlihat Jumat, 18 Mei 2018, dimana Aiptu Choifin selaku Babinkamtibmas Kelurahan Kenjeran, Polsek Kenjeran, melaksanakan koordinasi dengan Kasi Kependudukan Kelurahan Kenjeran.

Dalam koordinasi itu, disepakati bahwa akan dilakukan pemeriksaan dan pendataan terhadap warga pendatang yang menghuni kos-kosan di wilayah Kelurahan Kenjeran.

Namun, belum diketahui kapan rencana pendataan tersebut akan dilaksanakan dan bagaimana proses pendataannya.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, paska bom meledak di tiga gereja di Surabaya dan Mapolrestabes Surabaya, antisipasi terus dilakukan oleh para personilnya.

“Yang terbaru ini adalah akan dilakukan pendataan terhadap penghuni tempat kos, terutama yang pendatang baru. Dengan begitu, tindak terorisme bisa diantisipasti sejak dini,” tegasnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru