Antisipasi Kriminalitas & Balap Motor Liar, Polsek Krembangan Gelar Patroli Malam

seputarperak.com

Seputarperak.com- Untuk mengantisipasi aksi begal jalanan dan jambret, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak rutin mengadakan patroli malam di titik-titik rawan tindak kejahatan.

Diantaranya seperti yang dilakukan personil Unit Sabhara di kawasan Jalan Demak, Rabu malam, 12 September 2018.

Baca juga: Jaga Kamtibmas Serta Ciptakan Rasa Aman, Polsek Asemrowo Gelar Patroli Mobile di Malam Hari

Patroli yang diisi pemantauan situasi jalanan ini, dimulai sejak pukul 22.00 hingga menjelang subuh.

Tidak ada kejadian yang menonjol. Situasi Jalan Demak tetap kondusif hingga patroli berakhir.

Baca juga: Polsek Kenjeran Gelar Patroli Malam di Pemukiman, Antisipasi Kriminalitas 3C

Dijelaskan Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, patroli malam yang dilakukan di Jalan Demak ini selain ditujukan untuk mencegah tindak kriminalitas, juga untuk mengantisipasi balap motor liar.

“Di sekitar Jalan Demak kalau malam relative sepi. Ini sering dimanfaatkan anak-anak remaja untuk menggelar balap motor liar. Hal itulah salah satunya yang kami antisipasi dengan menggelar patroli. Apalagi banyak masyarakat yang mengeluh karena balap liar ini, hingga mereka merasa tidak nyaman saat melintas di malam hari,” ujarnya. (hum)

Baca juga: Sambang SPBU di Malam Hari, Polsek Pabean Cantikan Gelar Patroli Antisipasi 3C

 

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru