Seputarperak.com- Vaksinasi dan penyerahan bantuan sosial berupa sembako digelar di Mako Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Jumat pagi, 3 September 2021.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Ikatan Patriatama AKPOL 95 yang dipimpin oleh Kombes Pol Arnapi, SH, S.I.K, M.Si selaku Ditpolairud Polda Jatim.
Baca juga: Sat. Polairud Polres Sampang Kawal 2000 Dosis Vaksin Ke Pulau Mandangin Sampang
Dalam kesempatan itu hadir Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Anton Elfrino Trisanto, SH, S.I.K, M.Si bersama Wakapolres Kompol Wahyu Hidayat, SH, S.I.K, MH.
Pelaksanaan Vaksinasi dan Penyerahan Bansos ini dilakukan serentak di berbagai wilayah oleh Ikatan Patriatama Akpol 95.
Baca juga: Polres Gresik Bersinergi Dengan MUI Vaksinasi Menjaga Umat
Saat itu Kapolres bersama Kombes Pol Arnapi menyerahkan bantuan secara simboli kepada masyarakat yang telah ada di lokasi.
Usai diberikan Sembako, masyarakat kemudian diberikan vaksinasi, yang diawali dengan screening kesehatan, mulai cek suhu badan, cek tekanan darah atau tensi dan wawancara riwayat kesehatan.
Baca juga: Forkopimda Kabupaten Malang Tinjau Wisata Vaksin di Lembah Indah
Menurut Kapolres, bantuan ini merupakan bentuk bakti sosial Ikatan Patriatama AKPOL 95.
“Semoga bantuan Sembako yang diberikan ini bisa meringankan beban masyarakat yang menerima,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi