Seputarperak.com- Polsek Kenjeranm Polres Pelabuhan Tanjung Perak lakukan pengamanan vaksin untuk anak usia 6 hingga 1 tahun, Selasa, 04 Januari 2022.
Kegiatan vaksinasi anak kali ini dilakukan di M.I. Mahir Ar Riyad, Jalan Bulak Banteng Baru Gang Anggrek No 30, Kelurahan Sidotopo Wetan, Kota Surabaya pada pukul 08.00 WIB.
Selama kegiatan hadir personil Bhabinkamtibmas Kelurahan Sidotopo Wetan dan Babinsa untuk mengamankan jalannya vaksinasi.
Seperti biasa, kegiatan dimulai dengan pendaftaran, dilanjutkan dengan proses screening seperti pengecekan suhu badan dan tensi darah dan yang terakhir wawancara singkat mengenai riwayat kesehatan sebagai penentu apakah bisa mendapatkan vaksinasi atau ditunda.
Kuota yang disediakan sebanyak 300 dengan jenis Sinovac dosis 1 dan 2. Selama kegiatan terdata sebanyak 88 siswa usia 6 hingga 11 tahun sudah melakukan vaksinasi.
Menurut Kapolsek Kenjeran, kegiatan vaksinasi ini dilakukan setiap hari di tempat yang berbeda.
“Kegiatan vaksinasi terus dilakukan setiap hari dan disediakan juga untuk anak usia 6 hingga 11 tahun, dengan harapan seluruh warga Surabaya baik dewasa maupun anak-anak bisa mendapatkan vaksinasi dengan mudah sehingga penyebaran virus Covid-19 dapat ditekan.” (hum)
Editor : Redaksi