Personil Polsek Kenjeran PAM THP Pantai Ria, Cegah Tindak Kriminalitas Copet

seputarperak.com

Seputarperak.com- Seperti biasa, setiap liburan jumlah pengunjung di THP Pantai Ria mengalami peningkatan drastis. Hal ini pula yang terjadi pada Minggu pagi, 30 September 2018.

Guna mengantisipasi tindak kriminalitas yang memanfaatkan keramaian, personil Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak diterjunkan untuk melakukan pengamanan di tempat ini.

Baca juga: Patroli Wisata THP, Polsek Kenjeran Antisipasi Kerawanan di Malam Hari

Pengamanan dipimpin oleh Kanit Reskrim Polsek Kenjeran, diikuti personil gabungan dari Unit Lantas dan Unit Sabhara.

Sebanyak 5 personil Polsek Kenjeran saat itu melakukan pengamanan bersama anggota TNI dari Koramil Kenjeran dan petugas Satpol PP.

Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pengamanan di THP Pantai Ria

Mereka menyebar ke beberapa titik, seperti di pintu masuk sampai di lokasi bagian dalam dan berbaur bersama pengunjung.

Diungkapkan Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pengamanan THP Pantai Ria ini rutin dilakukan setiap Hari Minggu.

Baca juga: Polsek Kenjeran Lakukan Pengamanan di THP Pantai Ria, Antisipasi Copet

“Pengamanan ini untuk mengantisipasi tindak kriminalitas kepada pengunjung. Khususnya jambret dan copet yang biasa memanfaatkan situasi ramai di tempat-tempat wisata,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru