Ibu-Ibu PKK Kedung Cowek, Dihimbau Waspada Curanmor

seputarperak.com

Seputarperak.com- Dalam setiap kesempatan, para Babinkamtibmas Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak selalu menyempatkan untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga di lingkungannya.

Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Puji Sugiarto, Babinkamtibmas Kedung Cowek, Polsek Kenjeran, saat mengunjungi kantor kelurahan, Jumat pagi, 26 Oktober 2018.

Baca juga: Polsek Semampir Gelar Patroli Malam di Mini Market, Sampaikan Pesan Keamanan

Diharapan para ibu-ibu PKK yang tengah mengikuti rapat rutin bulanan, Aiptu Puji Sugiarto menyampaikan pesan agar waspada terhadap maraknya tindak kriminalitas Curanmor.

Ibu-ibu PKK dihimbau memasang gembok pengaman pada bagian roda depan motornya, agar tidak menjadi sasaran pelaku Curanmor.

Baca juga: Personil Polsek Asemrowo Patroli Mini Market, Titip Pesan Waspada Pencurian & Uang Palsu

Tidak itu saja. Aiptu Puji juga berpesan agar ibu-ibu PKK tidak memakai perhiasan berlebihan saat berada di tempat keramaian, karena dapat mengundang perhatian pelaku jambret.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, melalui pesan kamtibmas ini pihaknya berupaya menekan maraknya tindak kriminalitas.

Baca juga: Patroli Perbankan, Babinkamtibmas Perak Utara Sampaikan Pesan Keamanan & Protokol Kesehatan

“Dengan masyarakat waspada, maka otomatis kesempatan untuk berbuat kriminal semakin sempit. Hal ini secara tidak langsung akan membuat tindak kriminalitas berkurang. Sebab, kejahatan itu tidak hanya terjadi karena niat pelakunya, tetapi karena mereka mendapatkan kesempatan,” ujarnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru