Seputarperak.com- Usai melaksanakan Program Rabu Narsis bersama murid-murid SMPN 7, Aiptu Yanuri, Babinkamtibmas Perak Barat, Polsek Krembangan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak menyampaikan himbauan kepada sekuriti setempat, Rabu pagi, 31 Oktober 2018.
Aiptu Yanuri menyampaikan pesan agar petugas sekuriti meningkatkan kewaspadaan, mengingat maraknya tindak kriminalitas.
Baca juga: Polsek Kenjeran Kawal Pembagian BLT di Aula Kantor Kelurahan
Mereka diminta untuk memeriksa setiap keluar masuknya kendaraan, untuk memastikan tidak terjadi tindak kriminalitas.
Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Lakukan Pengamanan Kebaktian Minggu Pagi
Selain itu mereka juga dihimbau melakukan kontrol keliling setiap satu jam sekali, guna memastikan situasi tetap aman.
Menurut Kapolsek Krembangan, Kompol Esti Setija Oetami, SH, pesan-pesan kamtibmas ini akan terus disampaikan sebagai bagian dari upaya meningkatkan pengamanan wilayah.
Baca juga: Babinkamtibmas Perak Timur Bagikan Bantuan Sembako
“Setiap hari kami rutin menyampaikan himbauan kepada masyarakat. Termasuk ke pihak-pihak petugas keamanan, agar mereka selalu waspada. Kami yakin, dengan semua pihak waspada, maka tindak kriminalitas akan berkurang,” ujarnya. (hum)
Editor : Redaksi