Polsek Kenjeran Koordinasi Pengamanan Dengan Penjaga Gereja

seputarperak.com

Seputarperak.com- Koordinasi pengamanan gereja dilakukan Babinkamtibmas Kelurahan Sukolilo Baru, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Aipda Dhanu Krisna ke gereja St Marinus di Jalan S Memet nomor 1, Komplek TNI AL Kenjeran.

Sebagai Babinkamtibmas Kelurahan Sukolilo Baru, Aipda Dhanu Krisna memang bertanggungjawab terhadap kondusifitas di wilayahnya.

Untuk itulah, Sabtu, 26 Mei 2018, dia melakukan koordinasi pengamanan dengan penjaga Gereja St Marinus.

Koordinasi ini dilakukan, karena gereja St Marinus memiliki empat agenda kegiatan yang sedianya akan dilaksanakan Sabtu dan Minggu.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, sebelumnya pemberitahuan sudah dilayangkan oleh pihak gereja terkait agenda kegiatan yang akan berlangsung pada Hari Sabtu dan Minggu, 26-27 Mei 2018.

“Selain pemberitahuan langsung ke Polsek, pihak gereja juga menghubungi Babinkamtibmas setempat, yang tak lain adalah Aipda Dhanu Krisna,” kata Kapolsek.

Dari laporan yang disampaikan Aipda Dhanu, situasi gereja dalam keadaan kondusif. Dia juga akan melaksanakan pengamanan saat kebaktian berlangsung.

“Ada empat kegiatan di gereja St Marinus. Semua sudah dikoordinasikan dengan Aipda Dhanu Krisna,” tuturnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru