Polsek Kenjeran Ajak Masyarakat Tetap Jaga Kerukunan Meski Berbeda Pilihan

seputarperak.com

Seputarperak.com- Upaya mewujudkan Pemilu 2019 yang aman, damai dan kondusif terus dilakukan Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak melalui para Babinkamtibmas.

Salah satunya seperti yang dilakukan Aiptu Choifin, Babinkamtibmas Kenjeran, Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Sabtu pagi, 10 Nopember 2018.

Baca juga: Amankan Kotak Suara di Kantor Kelurahan, Polres Tanjung Perak Terjunkan Ratusan Personil

Saat itu dia mengunjungi warga dilingkungannya, untuk menyampaikan himbauan dan pesan-pesan positif demi terwujudnya Pemilu 2019 yang aman, damai dan kondusif.

Diantaranya Aiptu Choifin mengajak warga agar saling menghormati dan menghargai perbedaan pilihan dan pandangan politik dengan tetap hidup rukun.

Baca juga: Dirikan Tenda Pengamanan, Polres Tanjung Perak Kawal Rekapitulasi Suara

Dia juga berpesan agar warga tidak mudah terpengaruh oleh berita-berita di media sosial, yang belum jelas kebenarannya. Apalagi yang menyangkut isu-isu sensitif seperti SARA (suku, agama, ras dan adat).

Hal ini dikarenakan banyaknya beredar berita-berita bohong alias hoax, yang sengaja dihembuskan oleh orang-orang tidak bertanggungjawab dengan tujuan merusak persatuan dan kesatuan bangsa. Termasuk tidak menginginkan Pemilu berjalan mulus.

Baca juga: Polsek Pabean Cantikan Pantau Keamanan di TPS-TPS

Menuru Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, pesan-pesan positif terkait tekad mewujudkan Pemilu damai akan terus disuarakan.

“Para Babinkamtibmas terus bergerak setiap hari untuk memberikan pesan-pesan positif kepada masyarakat. Ini semua kami tujukan agar Pemilu 2019, khususnya di wilayah hukum Polsek Kenjeran, bisa berjalan sesuai harapan kita semua,” terangnya. (hum)

Editor : Redaksi

Berita Polsek
Berita Terpopuler
Berita Terbaru